Timnas Indonesia U-23 Gagal ke Final SEA Games 2021
Harapan timnas Indonesia untuk membawa pulang medali emas SEA Games 2021 akhirnya kandas. Sebab, timnas Indonesia U-23 gagal ke final karena kekalahannya melawan timnas Thailand di babak semifinal SEA Games 2021.
Pertandingan semifinal ini berlangsung Vietnam, tepatnya di Stadion Thien Truong, Kota Nam Dinh, pada hari Kamis, 19 Mei 2022.
Timnas Indonesia U-23 yang dijuluki dengan Skuad Garuda Muda ini memang memperoleh perlawanan yang cukup keras dari Timnas Thailand.
Timnas Indonesia U-23 Gagal ke Final Setelah Melawan Thailand
Seperti yang diprediksi sebelumnya, duel Timnas Indonesia U-23 melawan Thailand ini sudah tampak sengit sejak pertandingan dimulai. Pada saat permainan babak pertama, Skuad Garuda Muda sebenarnya sudah bermain cukup bagus.
Akan tetapi, saat permainan masuk ke waktu 90 menit, kedua tim berakhir dengan skor 0-0. Hingga akhirnya Thailand U-23 berhasil mencetak gol pada babak tambahan waktu lewat aksi dari pemain yang bernama Weerathep Pomphan (94’).
Pada menit-menit terakhirnya, Thailand harus kehilangan satu pemain setelah mendapatkan kartu merah. Karena pada saat itu pertandingan memang berjalan dengan cukup sengit dan keras.
Sama halnya dengan kubu Indonesia, mereka juga harus kehilangan 3 pemainnya karena kartu merah. Mereka adalah Rachmat Irianto, Firza Andika dan juga Ricky Kambuaya. Hal ini menunjukkan betapa keras permainan yang mereka lakukan.
Sedangkan untuk hasil akhir pertandingan yaitu dengan skor 1-0. Thailand mampu bertahan hingga peluit panjang tanda pertandingan berakhir dibunyikan.
Timnas Thailand yang dijuluki dengan Gajah Perang pun akhirnya mengakhiri laga di semifinal ini dengan skor 1-0 dan berhasil lolos ke partai final.
Sementara itu, Skuad Garuda Muda dengan terpaksa harus pupus harapannya untuk meraih medali emas di cabang olahraga nomor satu ini. Walaupun demikian, pasukan dari Shin Tae-yong masih memiliki peluang untuk memperoleh medali perunggu.
Kegagalan ini membuat Timnas Indonesia kembali mengulang pencapaian SEA Games 2015 dan 2017. Sebab, pada saat itu skuad Garuda Muda juga tidak bisa lolos masuk ke fase puncak.
Egi Maulana Menangis Usai Kekalahan Timnas
Salah satu pemain andalan Timnas Indonesia tampak sangat kecewa dan bersedih dengan hasil akhir ini.
Setelah Garuda Muda dipastikan tidak lolos ke final SEA Games, penyerang Timnas Indonesia U-23 Egy Maulana Vikri matanya terlihat berkaca-kaca saat berada pada bangku cadangan pemain.
Pada saat pertandingan ini, Egy Maulana Vikri bermain sebagai starter, hingga akhirnya pada menit ke-89 dia digantikan oleh Ronaldo Kwateh.
Setelah mengalami benturan dengan bek Thailand dan mengalami cedera, akhirnya Egy harus diganti dan ditandu keluar lapangan.
Bahkan setelah pertandingan selesai pun Egy masih harus ditandu ketika akan menuju ruang ganti pemain. Dengan keadaannya yang sedang cedera, Egy harus menyaksikan kekalahan timnya.
Komentar Juru Taktik Thailand, Alexandre Polking
Alexandre Polking, juru taktik Thailand mengatakan jika tidak ada taktik khusus untuk mengalahkan timnas Indonesia ini.
Polking hanya mengatakan jika dirinya punya teknik dan pengalaman yang menjadikan timnya bisa menang dari Garuda Muda.
Meskipun demikian, Polking juga mengakui jika tim Garuda Muda sudah terlihat mengalami kemajuan dalam segi permainan yang dilakukannya.
Polking juga menganggap jika Indonesia memiliki para pemain muda yang semangat dan bertalenta untuk kemajuan dan masa depan bangsa.
Kabar timnas Indonesia U-23 gagal ke final SEA Games 2021 ini sedang menjadi trending. Meski demikian, pendukung timnas Indonesia tetap memberikan semangat dan selalu berharap agar timnas bisa lebih maju dalam laga-laga selanjutnya.